SOAL IPS KELAS 6 semester 2

Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling benar !
tema 6
1. Berikut ini yang merupakan contoh bentuk partisipasi pelajar dalam menjaga keutuhan NKRI
adalah ....
a. menjauhi teman yang nakal
b. menaati tata tertib sekolah
c. bekerja sama dalam mengerjakan ulangan
d. membantu teman agar dipuji guru

2. Perhatikan pernyataan-pernyataan di bawah ini !
(1) Memilih teman hanya dari yang satu daerah sąja.
(2) Mengejek budaya daerah lain.
(3) Berkelahi dengan teman beda suku.
(4) Berteman dengan orang dari daerah manapun.
0pContoh sikap yang mencerminkan cinta NKRI ditunjukkan oleh pernyataan nomor ....
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)

3. Indonesia dapat menjadi bangsa yang maju dan terus berkembang dengan baik jika seluruh warga negara Indonesia.....
a. bersatu dan bergotong royong
b. beradu pendapat dan selalu berdebat
c. berlomba dan memicu konflik
d. bergotong royong memberontak

4. Arti penting kemerdekaan bagi suatu bangsa adalah ....
a. bebas dari penjajah dan kebebasan mengatur negara sendiri
b. tidak lagi bekerja sama dengan negara lain dan penjajah
c. tidak lagi berhubungan dengan negara mana pun
d. penghapusan semua pengaruh dari penjajah

5. Sikap kita sebagai siswa untuk meneruskan perjuangan para pahlawan adalah .
a. berperang melawan negara lain
b. belajar dengan sungguh-sungguh
c. berkelahi dengan teman
d. melawan para wisatawan asing

6. Di bawah ini yang bukan merupakan sikap pahlawan yang harus diteladani adalah ....
a. bersatu padu dalam meraih kemerdekaan
b. rela mengorbankan harta, jiwa, dan raga demi bangsa
c. berjuang tanpa pamrih
d. berkelahi dengan orang asing

7. Kemerdekaan bangsa Indonesia didapat dari .....
a. bonus dari negara Sekutu
b. perjuangan bangsa sendiri
c. hadiah negara lain
d. kenang-kenangan Jepang

8. Tokoh yang menjadi penengah antara golongan tua dengan golongan muda pada peristiwa Rengasdengklok adalah ....
a. Muh. Yamin
b. Ahmad Soebardjo
c. Yusuf Kunto
d. Soepomo

9. Pernyataan di bawah ini yang sesuai dengan makna Proklamasi Kemerdekaan Bangsa Indonesia
adalah ....
a. Bangsa Indonesia bebas menentukan nasibnya sendiri
b. Negara Indonesia dapat menggunakan kekuatan militer untuk menyerang negara lain.
Rakyat Indonesia mendapat jaminan kesejahteraan dari badan-badan internasional.
d. Bangsa Indonesia dapat bepergian ke negara lain tanpa membayar upeti.

10. Sikap yang dapat kamu lakukan untuk meneruskan perjuangan para pahlawan dalam
memperjuangkan kemerdekaan bangsa ini adalah ....
a. belajar dengan rajin
b. berkelahi dengan teman
c. menolak kedatangan turis
d. berperang melawan negara lain

11. Rakyat Indonesia harus membangun rasa kebersamaan dan menjadikan perbedaan sebagai
sumber ....
a. kekacauan
b. permusuhan
c. perpecahan
d. kekuatan bersama

12. Ketahanan suatu bangsa dapat terjaga apabila masing-masing warga negara ....
a. membuat pagar rumah yang tinggi
b. menutup semua pintu rumah
c. mematuhi dan melaksanakan peraturan yang ada
d. berbuat sesuai dengan keinginannya

13. Patuh terhadap tata tertib di sekolah terlihat dalam perilaku ....
á. menggunakan pakaian seragam sesuai yang ditetapkan
b. melaksanakan tugas piket saat disuruh oleh guru
C. bermain di dalam ruang kelas saat jam istirahat
d. datang ke sekolah tepat waktu pelajaran dimulai

14. Salah satu bentuk partisipasi warga negara dalam usaha pembelaan negara, yaitu rasa memiliki
negara yang dibuktikan dengan perilaku ....
a. Ingin menguasai proyek-proyek vital
b. berjuang keras agar orang lain tunduk
C ikut membina dan melestarikan alam sekitar
d. berusaha keras agar menduduki jabatan yang penting

15. Kita sebagai siswa harus dapat meneruskan perjuangan para pahlawan dengan ....
a. menyerang negara penjajah
b. menghancurkan negara lain
c. melawan negara lain
d. belajar dengan tekun

16. Salah satu tujuan yang harus dicapai Negara Indonesia adalah ....
a. menjadi negara adikuasa
b. memajukan kesejahteraan rakyat Indonesia
c. memajukan militer
d. memajukan ibu kota

17. Salah satu bentuk upaya yang dapat ditempuh untuk mewujudkan masyarakat sejahtera berupa ....
a. mengembangkan sikap saling toleransi antarwarga negara
b. merasa paling benar
c. sering demonstrasi
d. membeli barang impor

18. Berikut ini bukan merupakan cara menghargai jasa-jasa para pahlawan adalah ....
a. bersuka ria menikmati kemerdekaan
b. melanjutkan perjuangan pahlawan
c. mewarisi semangat juang
d. mendoakan amal perbuatannya

19. Sikap berikut ini yang tidak menunjukkan perilaku bertanggung jawab dalam mengisi kemerdekaan adalah ....
a. rajin belajar
b. menikmati masa muda dengan senang-senang
c. mencintai kebudayaan nasional
d. menggunakan produk-produk dalam negeri

20. Salah satu kegiatan positif oleh pelajar dalam mengisi kemerdekaan di sekolah, yaitu ....
a. membantu pekerjaan rumah sehari-hari
b. upacara dengan disiplin
c. melaksanakan jam wajib belajar
d. menunjukkan perilaku diam dan disiplin

Tema 7

21. Menteri luar negeri Indonesia yang ikut serta menandatangani Deklarasi Bangkok adalah ….
a. Thanat Khoman
b. Adam Malik
c. Tun Abdul Rozak
d. S. Rajaratman

22. Mata uang Negara Filipina adalah ….
a. Ringgit
b. Rupah
c. Peso
d. Dolar

23. Negara Thailand pada peta di samping ditunjukkan pada huruf …
a. A
b. B
c. C
d. D

24 Negara tetangga yang paling dekat dengan negara kita adalah ….
a. Malaysia dan Kamboja
b. Brunnai Darusalam dan Myanmar
c. Thailand dan Singapura
d. Singapura dan Malaysia

25. SEA GAMES dilaksanakan setiap … tahun sekali.
a. 4
b. 3
c. 2
d. 1

26.  Mayoritas periduduk Brunal Darussalam memeluk agama ….
a. Islam
b. Kristen
c. Hindu
d. Budha

27 Wewenang bagi bangsa Indonesia untuk menuju masyarakat yang sejahtera dengan kekuasaan serta menguasai dan mengelola sumber-sumber daya ekonomi secara mandiri ialah pengertian dari…
a. Tujuan diproklamasikan kemerdekaan bangsa indonesia
b. Makna proklamsi kemerdekaan
c. Pengertian dari proklamsi kemerdekaan
d. Unsur dari proklamsi kemerdekaan

28  Tujuan negara berdasarkan pembukaan UUD 1945 ialah kecuali…
a. Melindungi segenap bangsa dan negara
b. Memajukan kesejahteraan umum
c. Mencerdaskan kehidupan bangsa
d. Memicu keributan

29. Berikut ini anggota negara yang tergambung dalam ASEAN yaitu kecuali…
a. Indonesia
b. Mesir
c. Myanmar
d. Philipina

30. Negara yang luas nya sangat kecil dibanding dengan negara lainnya ialah…
a. Malaysia
b. Vietnam
c. Singapura
d. Laos

tema 8

31 Negara tetangga Indonesia yang punya julukan sebagai negeri Gajah Putih adalah ….
a. Malaysia
b. Vietnam
c. Filiphina
d. Thailand

32. Nama pakaian tradisional wanita Vietnam adalah ….
a. Ao Dai
b. Chut thai
c. Sinh
d. Kebaya



tema 9
33. bangsa Indonesia adalah bangsa yang terdiri dari berbagai macam suku agama ras dan golongan dengan keanekaragaman budaya nya oleh karena itu bangsa Indonesia disebut bangsa yang..

A. *heterogen*

B.homngen

C.besar

D.kaya

34. .Maria berteman baik dengan cut fahra teman sekelasnya dalam berkomunikasi Maria dan cut memakai bahasa Indonesia hal ini membuktikan bahasa Indonesia sebagai bahasa...

A.*komunikasi effektif*

B.pergaulan

C.persatuan

D.percakapan sehari hari

35. negara kesatuan republik Indonesia bukanlah negara yang berdiri dengan sendirinya tetapi melalui.....

A. Pengorbanan, jiwa, raga, dan harta rakyat

B. Pemberian pemerintah Jepang

C. Hasil perjuangan sekelompok orang saja

D. *Perjuangan para pahlawan semata*

36. .dibawah ini adalah contoh sikap untuk menjaga keutuhan wilayah NKRI kecuali... 

A. Menjaga persatuan dan kesatuan

B. Rela berkorban untuk kepentingan negara

C. Bangga bertanah air Indonesia

D. *Menggantungkan negara asing*

37. .berikut yang merupakan perilaku yang dapat menumbuhkan rasa persatuan adalah...

A.hanya berteman yang satu suku

B. *Bergotong-royong membersihkan lingkungan*

C. Berkelahi

D. Menebarkan kebencian

38. Di kelas 6 sedang diadakan musyawarah pembentukan kelompok belajar dengan tujuan agar anak yang pandai dapat membantu temannya yang kurang.dalam melaksanakan musyawarah atau pengambilan keputusan tersebut harus menjunjung tinggi asas...

A. Kekeluargaan dan mufakat

B.  *Persamaan dan berbedaan*

C. Persatuan dan kepentingan golongan

D. Gotong royong dan perbedaan

37 Diantara Doni dan Rama terjadi perbedaan paham dalam menyikapi satu masalah sehingga terjadilah perkelahian Tomi mencoba untuk meraihnya sikap kamu sebaiknya...

A. Emosional

B. Memihak

C. *Bijaksana*

D. kasar

38. Indonesia adalah negara yang mengalami dua musim yaitu ….

a. Musim panas dan musim dingin
b. Musim semi dan musim gugur
c. Musim penghujan dan musim kemarau
d. Musim penghujan dan musim panas

39. Tindakan manusia yang bisa menyebabkan terjadinya bencana banjir seperti ….
a. Penebangan liar di hutan
b. Pengolahan sampah menjadi pupuk
c. Pembangunan waduk di persawahan
d. Pengaspalan jalan raya

40. Pembangunan rumah dan gedun-gedung di daerah perbukitan atau pegunungan, jika tidak memperhatikan topografi. Maka bisa menyebabkan ….
a. Sumber mata air kering
b. Kepunahan satwa liar
c. Musim kemarau panjang
d. Bencana tanah longsor

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MENCIPTAKAN POLA BELAJAR EFEKTIF DARI RUMAH

AKU KANGEN KAMU SAYANG

MENULIS CEPAT DAN TEPAT